
BATU – Atlet Tenis Meja Kota Batu Windi Banyu Bening meraih juara 1 pada Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) Tenis Meja Jawa Timur U-18 Junior di Tulungagung yang dilaksanakan 24- 28 November 2021.
Bening mengalahkan Amel, Atlet Kabupaten Malang. Kedua atlet ini seringkali bertemu dalam berbagai kejuaraan. Namun dalam beberapa kali pertandingan Bening selalu kalah dengan Amel.
Pada pertandingan final Kejurprov ini menjadi hal yang mengejutkan karena Bening akhirnya mengalahkan Amel.
“Dari segi permainan, atlet sudah bermain bagus walaupun kejuaraan resmi sempat terhenti lama karena Pandemi,” ujar Pelatih Tenis Meja Kota Batu, Nanda Rama Rineksa.
Sudah dua tahun ini, sejak pandemi Covid-19 melanda negeri ini, tidak ada Kejuaraan Provinsi. Menurut Nanda tidak ada persiapan khusus untuk mengikuti Kejurprov ini.
Persiapannya hanya latihan rutin yang biasa dilaksanakan para atlet sesuai dengan program yang dibuat tim pelatih.
Lebih lanjut Nanda menjelaskan bahwa Kota Batu dalam Kejurprov Tenis Meja Jatim tahun 2021 ini mengirimkan 4 atlet putri dan 2 atlet putra.
Sementara itu atlet Kota Batu lainnya, Zahira Audita (Andin) melaju ke babak 16 besar melalui dengan fase group yang berat karena harus bertemu dengan unggulan pertama. Tetapi bisa melalui pressure yang baik, akhirnya Andin mampu melalui fase group untuk melaju ke 16 besar . Dan bertemu unggulan ke 3 yaitu Safira dari kab. Pasuruan yang menjadi lawan Bening di Babak Semi Final.
Sementara Isna Sofia A. ( Sofi) harus menemui jalan terjal untuk melewati unggulan ke 2 yaitu Camelia dari Kab. Kediri dan Bulan dari kota Surabaya akan tetapi Sofi tidak mau menyerah begitu saja, Sofi memberikan permainan apik kepada mereka berdua. Tapi perjuangan Sofi harus terhenti di babak fase group.
Sementara Sartika menjadi Runner up di fase group dengan memenangkan 1 kali pertandingan melawan Rahma dari Kota Ngawi dan menelan 1 kali kekalahan saat melawan Sheka dari kota Kediri itu yang membuat Wulan menjadi runner-up di fase group. Akan tetapi Wulan langsung lolos ke babak 16 besar bertemu rekan se tim dari Kota Batu yaitu Bening. Dan membuat Wulan harus terhenti di babak 16 besar. (hms)